Kamis, 29 Desember 2011

Desember

Udah ga kerasa aja nih , masa dari tanggal 16 November terakhir penulis nge posting "Tulisan" yaa .  Sekarang aja udah bulan Desember . .Gila , lama banget lah kagak nulis lagi.
Naaah , pada bulan Desember ini udah banyak moment yang udah Penulis lewatin di MANADO ...
Soalnya kan kagak Pulang Kampung ke PADANG . . Hahahahaa....
Setelah selesai dengan UTS yang berlangsung Di awal2 Bulan Desember , ternyata semuanya Sibuk Mempersiapkan Cuti Natal dan Tahun Baru yang pada waktu kemaren itu juga ga tau kapan pastinya kami dilepas ( soalnya kan semua pada nanya - nanya Kampus IPDN di Regional lain dan Kampus Pusat di Jatinangor ) Hmm.. semua udah sibuk OL tiap hari buat nyari n Booking tiket buat pulang . . Apalagi yang jauh - jauh kayak Aceh ,Padang ,Lampung , Babel , (padahal kalo dipikir-pikir , kan lebaran kemaren baru pulang , jadi buat penghematan biaya , kenapa mesti pulang lagi ??? ) Ternyata ada 1 Jawaban yang mungkin bisa dipastikan 80 % alasan mereka pulang . . ada MUDA Praja  . .Hahahahaaa...
Muda Praja adalah Tingkat 1 pada IPDN yang pernah Penulis bahas tentang Makna IPDN .

Saat ini pasti teman-teman seperjuangan Penulis udah bisa seneng - seneng kumpul ama keluarga, ketemu MUDA , dan pastilah udah banyak perjalanan yang udah mereka lakuin di daerah masing masing .
Ngiri .... Hahahaha  . . Ya ga lah , walaupun ga ikutan pulang ke daerah atau Liburan di Daerah lain , disini penulis lebih banyak menghabiskan waktu untuk berbagi kebahagian dengan banyak orang "Baru" .

"Hidup ini harus memiliki banyak pengalaman Kawan . . ."
itulah prinsip Penulis, karna kesempatan untuk mendapatkan pengalaman yang berharga itu takkan pernah terduga , waktu dan tempatnya .

       Cuti di IPDN Kampus Sulawesi Utara si Minahasa  di laksanakan pada hari Jumat 16 Desember jam 10.10 WITA.. Pada awalnya Kami Satuan MADYA Praja sempat kaget karna pada saat itu masih memakai PDH , dan harus Stelling menggunakan PDP  . . Sudah lari lari ke Wisma , eeehhh.... malah disuruh balik kanan lagi pakai PDH . .hahahaa . . ada ada aja lah . .

Semua sudah bersorak gembira  , Cuti telah tiba , Cuti telah tiba . .Hatiku Gembira . . Hahahaaaa...
Hahahaa . .
Semua orang senangnya Minta Ampun lah . . Naah ,karna rencana awal  Cuti tanggal 17 Desember jadi semua orang kebanyakan beli Tiket pada tanggal 17 atau 18  . . Sedangkan pada saat itu(tanggal 16) hanya Rombongan dari Praja yang akan pulang ke Papua -Sorong . . . Yang sedihnyaa , salah seorang Sokab penulis juga ikutan .. Uda Zaki Martha Nanda Chaniago  . . dia liburan ke Raja Ampat . .Alaamaak . .Memang dah kalo kesana bikin ngiri lah  ...


"Pada tanggal 16 itu penulis masih tidur di Wisma dan pastinya juga masih banyak Praja yang belum pulang , tapi yaa . .palingan keluar lah malam nya . . Pergi jalan gitu lah . .  Padahal Sehari sebelum Pelepasan Cuti , Penulis sempat pergi dengan Kabag Adm.Keprajaan . Drs.Oktovianus S.Kailola pergi makan Ikan Bakar dan Cumi Bakar di Dekat Pelabuhan Kapal - Kapal yang akan berlabuh ke Bunaken atau ke Sanger . . Tempatnya Keren BeGeTe lah (bahasa Gaul gitu yaaaa) Di bawah tempat makan ada Jalur Penyebrangan antar Desa yaa . .Padahal kalo diliat - liat emang dekat ,tapi ternyata disana kao mau lewat jalan Raya harus muter jauh banget lo .. jadi ambil jalan pintas lewat Laut , padahal jaraknya cuma 250M lo . .yaa ,bayarnya juga murah koq . . Cuma Rp. 1.000,- aja sekali naik perahu sampan itu . ."

Kembali ke perjalanan Cuti . .
Dan pada tanggal 17 itu Penulis Tidur di rumah Bpk.Asep Firmansyah yang juga merupakan Pegawai IPDN .Disanalah Penulis mengenal orang "Baru"..Tetangga yang begitu baik ,gokil , Lamu (bahasa manado) hahahaa . . Truss disana sampai tanggal 21 Desember ,truss Penulis tinggal di Rumah Pengasuh Bpk . Sumaryono D. Manu  di Desa Mokupa ,Kecamatan Tombariri .Kira kira kalo dari Kota Manado ke Rumah Bpk Yono(panggilan rumah) +- 1 jam .. Jauh juga kan , jadi ga kebayang kalo lagi Piket di Kampus Bpk tersebut harus menempuh Jarak 64 Km PP.... Begitulah Kesetiaan Bpak Yono terhadap pekerjaan .

Lalu pada tanggal 25 kemaren , Tepat pada saat Natal (SELAMAT NATAL buat yang merayakan ) Penulis dengan Pak Yono pergi Natalan kerumah Pejabat IPDN Kampus Sulawesi Utara , pertamanya kami mau pergi kerumah Direktur ,tetapi Beliau sedang tidak ada di Tempat . Lalu perjalanan itu berlanjut kerumah Pak George Kakunsi (pengasuh Nindya Praja) ternyata . . . . Disana juga ada pak Okto (Kabag Adm.Keprajaan) dan Pak Noldy (pengasuh Madya Praja ) dan 2 orang Kaka Nindya Praja ,Kaka Alfred dan Kaka Peniel yang ternyata juga ga pulang ke Papua .
Dirumah Pak George semua makanan dan minumannya dari Luar Negeri lo . .(Philipine , soalnya Pak George kan dari Sanger jadi deket ama Philipine ) hahahhaa
Setelah dari rumah Pak George , next Destination is Rumah Pak Rompis (pengasuh Nindya Praja ).
Hanya berkisar 5 menit dari Rumah Pak George kami pun sampai di Rumah Pak Karel O. Rompis ..Disana pun kami juga mendapat sambutan Hangat dari Tuan Rumah . .Dan setelah itu . . Kami menuju Kota Manado kerumah Pak Arnold (Kabag TU) . Disana pun juga mendapat sambutan hangat . . Mungkin kami lama di rumah Pak Arnold , disana juga di persilahkan makan , dan perut udah banyak makan dalam 1 hari ini (makan Gratis + enak lagi . .Siapa yang Nolak ) hahahaahaha . .
Jam telah menunjukkan pukul 5 sore , kami semua pamit dan menyusun rencana buat Besok . . Setelah itu kami pun pulang  dan berpisah di Kota Manado  dan Penulis dan Pak Yono kembali ke Mokupa . .Perjalanan Panjang yaa . . .

Keesokan Harinya . .
Pada Tanggal 26 Desember ,Direktur IPDN Kampus Sulawesi Utara masuk RS Advent Manado . Get Well Soon Pak . . Tapi sekarang dah Sehat koq . .
Sorenya Pak Randy Rival Wuntu (Kasubag Pengasuhan) nelpon penulis , buat acara Nanti malam  . .Hmm . . Penulis pun dan Pak Yono berangkat lagi ke Kota Manado untuk menghadiri acara Ulang Tahun Mertuanya Pak Randy yang ke 70 . .(HBD Opa . .).. Disana Penulis hanya melakukan kegiatan Dokumentasi dan disana juga ada Bapak Okto , Pak Noldy ,Kaka Alfred ,Kaka Peniel , dan ditambah lagi Bang Teguh Yuliarto yang ternyata ga pulang .
Acara berlangsung sampai pukul 11.00 WITA . . Acara yang sangat meriah dan tempat nya pun sangat Exotic menurut penulis . Karna di Puncak Manado. . Kita bisa liat semua pemandangan Kota Manado . .Kereeeen . . !!!!!

Next Day .
Tanggal 27 Desember , Penulis dan Pak Yono ke Kampus . . Horeeee . . .
Ternyata Kampus masih sepi dan yang ada pada waktu itu Kak Stanley (purna 03 ) dan Kami pun ke Wisma , dan disanalan ada Pak Okto yang ternyata baru selesai Mandi . . lalu Berceritalah  . . .
Hmmm . .. .
Hmmm . .
Lama lah ceritanya , terus penulis ke Wisma Belakang mau nyari Bang Teguh , ternyata beliau ada . .Kebetulan ada Kuee . . (lagi laper juga )  . . Lalu karna jam sudah menunjukan untuk makan siang , Pak Okto datang dengan Pak Yono , ngajak pergi Makan diluar . Horeee . Pasti di Traktir lagi . . Rencana nya mau pergi ke Kota Manado ,tetapi karna Hujan hampir mengguyur sebagian daerah Maumbi jadi niat tersebut di urungkan dan pergi makan ke Kios Mataram di Air Madidi . . Tempat nya lumayan ga terlalu besar dan ga terlalu kecil , , Bagus n nyaman , Penulis waktu itu pergi juga dengan Bang Teguh , Penulis dibonceng oleh Pak Yono , sedangkan Bang Teguh dibonceng oleh Pak Okto . .
Lalu Pak Okto bilang , "kalian makan apa???" Naah itu dia aba - aba yang ditunggu tunggu . .Kami pun memesan makanan yang akan kami pesan  .. Namanya juga Lapar ya pasti banyak lah makannya . .Lagi enak enak nya makan . . .Brrr ..   . .Hujan Deras  . . Jiaah . mau tunggu teduh pasti lama banget ini . .
Tapi untung ada Pak Kawwet (Pejabat Diklat) yang bawa Mobil . .Jadi Penulis dan Bang Teguh naik Mobil . .Hahahaaa . .Pak Okto dan Pak Yono masih stand by di Kios tersebut . .

Setelah kami sampai di Wisma , penulis langsung ke dalam Wisma berteduh . . Kasian Pak Yono dan Pak Okto harus nunggu lama disana . . Kira - Kira jam 4 baru teduh hujan . .Barulah Pak Okto dan Pak Yono kembali ke Kampus . . Malamnya . . Kami , Penulis ,Pak Okto dan PakYono masih nunggu hujan teduh di Wisma .  Yang paling bikin dongkol itu acara Mati Lampu . Arghh . . .
Jadi karna udah jam nunjukkin 9 malam . . Pak Yono bilang , "Mau gimana pun harus pulang ini " Jadi kami pun bersiap dan berkemas untuk pulang . .Hmm ,pertama hujan nya masih gerimis aja , trus ditengah perjalanan gilaaaaa . .deres banget . . Kasian liat Pak Yono . . Hmmm . . yang pasti kami selamat koq sampai dirumah . . Pak Yono , terima kasih atas apa yang telah Bapak berikan kepada saya , begitu besar pengorbanan dan perjuangan bapak  . . Salut dan Bangga padamu Pak . .





Perjalanan Cuti masih berlanjut . . To be Continue . . .