Selasa, 16 Agustus 2011

Serah Terima Jabatan Struktural Eselon III dan IV di IPDN Sulawesi Utara Kampus Manado

Serah Terima Jabatan Struktural Eselon III dan IV di IPDN Sulawesi Utara Kampus Manado
(Menado, 6 Agustus 2011) Bertempat di Aula Kampus IPDN Manado, pada hari Sabtu 6
Agustus 2011 telah berlangsung serah terima jabatan beberapa Pejabat Struktural eselon III
dan IV disaksikan oleh Rektor IPDN Prof. Dr. H. I Nyoman Sumaryadi, M.Si, Dekan Fakultas
Manajemen Pemerintahan Drs. Sampara Lukman, MA, Pembantu Dekan Bidang Akademik
Drs. H. Dharmawan AB., MM, Direktur IPDN Kampus Manado Dr. Noudy P. Tendean, M.Si
beserta undangan lainnya. Pada serah terima jabatan di IPDN Kampus Manado, pada
eselon IV tidak terjadi penggantian pejabat tetapi reposisi antar pejabat saja. Namun pada
eselon III terjadi penggantian pejabat dengan pengangkatan pejabat baru.
Jabatan yang diserahterimakan antara lain Kepala Bagian Tata Usaha dari Irfan Setiawan,
SIP., M.Si kepada penggantinya Drs. Arnold F Bura. Bapak Irfan Setiawan menduduki jabatan
baru sebagai Asisten Direktur Bidang Keprajaan di IPDN Kampus Makassar. Kepala Sub
Bagian Program dan Pelaporan pada Bagian TU dari Ayu Widowati Johannes, SSTP kepada
penggantinya Drs. Ferdinandus
Jaftoran, M.Si. , Kepala
Sub Bagian Pelatihan pada Bagian Administrasi Akademik dan Kerjasama dari
Ayi Komaruddin, S.IP kepada
Ayu Widowati Johannes, SSTP
, Kepala Sub Bagian Ekstrakurikuler pada Bag Adm Keprajaan dari
1 / 2
Serah Terima Jabatan Struktural Eselon III dan IV di IPDN Sulawesi Utara Kampus Manado
Drs. Ferdinandus Jaftoran, M.Si. kepada Ayi Komaruddin, S.IP
.
Pergantian ini merupakan hal yang biasa dan sebagai transfer kepemimpinan dan upaya
penyegaran. Selesai penandatanganan Berita Acara Serah Terima Jabatan, acara dilanjutkan
dengan sambutan dan arahan dari Rektor IPDN Prof. Dr. H. I Nyoman Sumaryadi, M.Si.
Dalam arahannya rektor mengingatkan bahwa jabatan yang diemban dan dipercayakan
merupakan amanah yang harus dijaga dan dilaksanakan sebaik-baiknya.
Senantiasa bekerja dengan baik dan jujur serta bertanggung jawab. Pada akhir sambutan dan
arahan beliau mengucapkan selamat bekerja kepada pejabat baru semoga senantiasa
amanah dalam mengemban tugas….
Sumber : Subbag Protokol dan dokumentasi humas

0 Koment:

Posting Komentar